Informasi Lengkap Cara Servis Kulkas Mampet Yang Tepat

Kulkas juga dapat mengalami kerusakan kemampetan terutama pada bagian jalur gas Freonnya. Kenali secara jeli cara servis kulkas mampet yang tepat dari jasa service kulkas pada artikel ini

Kemampetan biasanya terjadi pada kulkas yang mengalami permasalahan pada sistem jalur gas Freon atau yang disebut dengan pipa kapiler.

Hal ini disebabkan oleh berbagai faktor seperti oli kompresor yang kepenuhan, mampet karena air serta udara yang menjadi es, serta kotoran yang menyangkut di pipa kapiler.

Oleh karena itu dalam artikel ini kami akan membagikan cara servis kulkas mampet yang tepat pada artikel ini.

Eksplanasi Permasalahan Kulkas Mampet

Kerusakan pada pipa kapiler biasanya ditandai dengan evaporator di kulkas yang tidak dingin, kondensor yang tidak panas, dan kompresor hidup yang mengeluarkan bunyi halus dibandingkan komponen vakum.

Untuk bisa mengatasi hal tersebut dalam informasi di bawah ini akan dijelaskan cara untuk bisa memperbaiki kulkas yang mengalami kemampetan.

Pedoman Cara Melakukan Servis Kulkas Mampet Yang tepat

1) Lakukan Upaya Pembukaan Cover Kulkas

Untuk mengawali cara servis kulkas mampet yang baik dan benar adalah dengan melakukan pembukaaan pada cover kulkas. Lakukanlah proses pembukaan dengan alat las sehingga anda akan menemukan bagian evaporator pada kulkas.

2) Bersihkan Pipa Kapiler

Langkah selanjutnya yang bisa anda lakukan adalah dengan membersihkan bagian evaporator terutam di bagian pipa kapiler.

Hal ini bisa dilakukan dengan memotong pipa kondensor serta pipa kapiler yang tersambung ke filter dan hidupkanlah compressor saat ujung kapiler dicelupkan ke cairan methil untuk menghilangkan kotoran yang ada.

3) Lakukan Pemanasan Pipa Kapiler

Bisa juga pipa kapiler tersumbat karena udara maupun air yang masuk ke dalam bagian ini berubah menjadi es. Anda bisa memanaskan ujung pipa kapiler untuk bisa mencairkan es tersebut yang akan bertansformasi menjadi uap.

4) Sambungkan Kembali Pipa Kapiler

Setelah langkah diatas telah dilakukan sepenuhnya sambung kembaili pipa kapiler ke bagian evaporator kulkas. Selanjutnya ketika sudah benar-benar terpasang maka lakukanlah proses pengisian Freon kulkas.

Pipa kapiler yang bermasalah merupakan penyebab dari kulkas yang mampet dan cara servis kulkas mampet sangat sulit dilakukan terutama yang belum mengetahui prosedurnya maupun karakteristik pipa kapiler tersebut.

Semoga dengan informasi solusimsukses.com di artikel ini anda dapat memperbaiki pipa kapiler kulkas anda agar bisa berjalan dalam performa terbaiknya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *